About Us

Garasi kuztom adalah sebuah workshop sepeda kustom di Yogyakarta. Berawal dari sebuah komunitas sepeda bmx yang telah terbentuk di tahun 2000an. Kita telah mengikuti berbagai even sepeda/gathering/kontes di jogja maupun di luar kota. Sejak tahun itu kita pernah membuat even sepeda dan mendirikan workshop atau scene kita namakan "streetsucks". 
Tahun berlalu dan sekitar tahun 2006 kita mendapatkan issue sepeda lowrider/sepeda kustom. Mulai tahun itu kita mulai menyukai dunia kustomisasi khususnya sepeda kustom/lowrider. Dikarenkan maraknya berbagai even ditahun itu boomingnya even lowrider, kontes, dan komunitas diberbagai kota, membuat kita semakin serius menekuni kustomisasi sepeda dan sebuah workshop Garasi Kuztom kita bangun sebagai keseriusan kita dalam hal pembuatan sepeda kustom. 
Sejak tahun 2006 kita memiliki workshop sendiri beralamat di jl.krangkungan condongcatur depok sleman Yogyakarta. Seiiringnya banyak pemesanan sepeda dan bermacam sparepart kustom kita semakin mengembangkan workshop dengan memiliki bermacam alat industri untuk pembuatan sepeda dan spareparts kustom. Kita sudah melayani bermacam konsumen dari produk kita dari dalam kota, luar kota, luar pulau, dan luar negeri (malaysia). Kustomisasi yang semakin merebak membuat kita semakin eksis dan semakin terampil dalam hal kustom membuat kita berkembang sampai hari ini. Sepeda kustom dan club yang kita miliki membuat kita semakin mengexplore perkembangan kustom di yogyakarta maupun diluar kota sebagaimana kita mengikuti bermacam even gathering dan kontes di luar kota.tahun 2017 ini kita melangsungkan event kontes lowrider di Gor kridosono Yogyakarta, pada tanggal 30 juli 2017 kita berkolaborasi dengan ykcitylocs sebuah industri clothing yang bergerak pada lifestyle lowrider culture and hip hop. dengan perngalaman dan kemampuan kita dalam hal membuat sebuah karya sepeda kustom maupun parts kita berharap bisa mengerjakan sepeda dengan maksimal.